IPTEK dan Perannya dalam Kehidupan Manusia
Assalamualaikum readers,
kali ini saya akan membahas mengenai IPTEK berdasarkan pengertiannya serta
perannya dalam kehidupan manusia. Perkembangan
dunia iptek yang demikian pesatnya telah membawa manfaat luar biasa bagi kemajuan
peradaban umat manusia. Pengembangan iptek dianggap sebagai solusi dari permasalahan yang ada. Iptek
diyakini akan memberi umat manusia kesehatan, kebahagiaan dan imortalitas.
Dalam peradaban modern yang muda, terlalu sering manusia terhenyak oleh
disilusi dari dampak negatif iptek terhadap kehidupan umat manusia.
https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn%3AANd9GcT2nM2q_TEsWwXtQAIVtg2FwbpxUvGnEYxkFyH8GKad0mbetKuW |
IPTEK
IPTEK adalah singkatan dari
‘ilmu pengetahuan dan teknologi, yaitu suatu sumber informasi yang dapat
meningkatkan pengetahuan ataupun wawasan seseorang dibidang teknologi. Dapat
juga dikatakan, definisi IPTEK ialah merupakan segala sesuatu yang berhubungan
dengan teknologi, baik itu penemuan yang terbaru yang bersangkutan dengan
teknologi ataupun perkembangan dibidang teknologi itu sendiri.
Peran masyarakat sangat besar dalam
berkembangnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Disamping banyak memberikan
pengaruh serta manfaat yang bersifat positif, perkembangan IPTEK juga banyak
memberikan pengaruh yang bersifat negatif dalam perkembangannya. Berikut
beberapa dampak positif dan dampak negatif dari perkembangan Ilmu Pengetahuan
dan Teknologi di berbagai bidang :
Bidang Informasi dan Komunikasi
Dalam bidang informasi dan komunikasi telah
terjadi kemajuan yang sangat pesat dan dapat kita rasakan dampak positifnya,
antara lain:
· Kita akan lebih cepat
mendapatkan informasi-informasi yang akurat dan terbaru di bumi bagian manapun
melalui internet.
· Kita dapat berkomunikasi
dengan teman, maupun keluarga yang sangat jauh hanya melalui handphone.
· Kita mendapatkan layanan
bank yang dengan sangat mudah.
Disamping keuntungan-keuntungan yang kita
peroleh ternyata kemajuan kemajuan teknologi juga dimanfaatkan untuk hal-hal
yang negatif, seperti:
· Pemanfaatan jasa
komunikasi oleh jaringan teroris.
· Penggunaan informasi
tertentu dan situs tertentu yang terdapat di internet yang bisa disalahgunakan
pihak tertentu untuk tujuan tertentu.
Bidang Pendidikan
Peran penting IPTEK dalam bidang pendidikan,
sebagai berikut:
· Munculnya media massa,
khususnya media elektronik sebagai sumber ilmu dan pusat pendidikan.
· Dampak dari hal ini
adalah guru bukan satu-satunya sumber ilmu pengetahuan.
· Pemenuhan
kebutuhan akan fasilitas pendidikan dapat dipenuhi dengan cepat, seperti
penggandaan soal ujian dengan adanya mesin foto copy untuk memenuhi kebutuhan
akan jumlah soal yang banyak dapat diselesaikan dalam waktu yang singkat.Sistem
pembelajaran tidak harus melalui tatap muka.
Meskipun
demikian ada pula dampak negatifnya antara lain:
· Kerahasiaan alat tes
semakin terancam.
· Prgram tes inteligensi seperti tes Raven, Differential Aptitudes
Test dapat diakses melalui compact disk.. Implikasi dari permasalahan ini
adalah, tes psikologi yang ada akan mudah sekali bocor, dan pengembangan tes
psikologi harus berpacu dengan kecepatan pembocoran melalui internet tersebut.
· Siswa menjadi malas
belajar karena banyak diantara mereka yang menghabiskan waktunya untuk
menggunakan jejaring sosial seperti facebook, twitter dan lain-lain.
Bidang Ekonomi dan Industri
Dalam bidang ekonomi, teknologi berkembang
sangat pesat. Dari kemajuan teknologi tersebut dapat kita rasakan manfaat
positifnya, antara lain:
· Pertumbuhan ekonomi yang
semakin tinggi.
· Terjadinya
industrialisasi.
· Produktifitas dunia
industri semakin meningkat.
· Persaingan dalam dunia
kerja sehingga menuntut pekerja untuk selalu menambah skill dan pengetahuan
yang dimiliki.
· Kemajauan ekonomi mampu
menghasilkan produk kedokteran menjadi komoditi.
Meskipun demikian ada
pula dampak negatifnya antara lain:
· Terjadinya pengangguran
bagi tenaga kerja yang tidak mempunyai kualifikasi yang sesuai dengan yang
dibutuhkan.
· Sifat konsumtif sebagai
akibat kompetisi yang ketat pada era globalisasi akan juga melahirkan generasi
yang secara moral mengalami kemerosotan: konsumtif, boros dan memiliki jalan
pintas yang bermental “instant”.
Bidang Politik
Dampak positif dari teknologi pada bidang
politik adalah:
·
Timbulnya kelas menengah baru yang akan menjadi pelopor untuk
menuntut kebebasan politik dan kebebasan berpendapat yang lebih besar.
·
Proses regenerasi kepemimpinan yang akan berdampak dalam gaya dan
substansi politik yang diterapkan sehingga kebebasan dan persamaan semakin
kental.
·
Di bidang politik internasional, juga terdapat kecenderungan
tumbuh berkembangnya regionalisme sehingga melahirkan kekuatan ekonomi baru.
Lalu dampak negatifnya
antara lain:
·
Negara tidak lagi dianggap sebagai pemegang
kunci dalam proses pembangunan.
·
Timbulnya gelombang demokratisasi (dambaan
akan kebebasan)
·
Adanya ancaman disintegrasi bangsa dan
negara yang akan menggoyahkan Negara
Kesatuan Republik Indonesia
·
Semakin meningkatnya nilai-nilai politik
individu, kelompok, oposisi, dictator mayoritas
atau tirani minoritas
Bidang Sosial dan Budaya
· Akibat kemajuan
teknologi bisa kita lihat dampak positifnya terhadap perkembangan bidang social
dan budaya, yaitu:
· Perbedaan kepribadian
pria dan wanita.
· Meningkatnya rasa
percaya diri dan ketahanan diri sebagai suatu bangsa
akan semakin kokoh sehingga bangsa-bangsa Barat tidak lagi dapat
melecehkan bangsa-bangsa Asia.
· Tekanan, kompetisi yang
tajam di pelbagai aspek kehidupan sebagai konsekuensi globalisasi, akan
melahirkan generasi yang disiplin, tekun dan pekerja keras.
Meskipun demikian kemajuan teknologi akan
berpengaruh negatif pada aspek sosial dan budaya, seperti:
· Kemerosotan moral di
kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan remaja dan pelajar.
· Kenakalan dan tindakan
menyimpang di kalangan remaja semakin meningkat, semakin lemahnya kewibawaan
tradisi-tradisi yang ada di masyarakat, seperti gotong royong dan
tolong-menolong, yang telah melemahkan kekuatan-kekuatan sentripetal yang
berperan penting dalam menciptakan kesatuan sosial.
· Pola interaksi antar
manusia yang berubah dengan bantuan gadget, yang membuat orang-orang
menjadi sibuk dengan dunianya sendiri.
REFRENSI
Komentar
Posting Komentar